
Kapten Uruguay Diego Forlan tak menyembunyikan kekecewaannya atas kekalahan timnya dari Belanda 3-2 di babak semi-final Piala Dunia 2010 di Cape Town, Rabu (7/7) dinihari WIB tadi.
Impian Forlan untuk bisa tampil ke final dan merengkuh gelar juara dunia untuk ketiga kali akhirnya sirna.
Forlan mencetak gol penyama kedudukan di babak pertama melalui sebuah tendangan keras dari luar kotak kotak penalti. Gol ini sempat memberikan harapan Uruguay karena mereka tertinggal sejak awal pertandingan lewat gol Giovanni van Bronckhorst.
Di babak kedua, Belanda tampil lebih impresif sehingga unggul melalui aksi Wesley Sneijder dan Arjen Robben. Maximiliano Pereira hanya mampu memperkecil ketertinggalan di masa injury time.
"Saya merasa sangat kecewa karena kami telah melalui sejumlah pertandingan yang lebih sulit daripada hari ini," ujar Forlan dikutip El Pais.
"Secara pribadi, saya merasa seperti tak berguna karena saya sedang dalam kondisi fisik yang kurang bagus. Secara tim, kami sudah tampil sangat bagus, tapi kami memang banyak kecolongan di babak kedua. Bayangkan saja, dua gol hanya dalam empat menit."
"Saya merasa belum memberikan kontribusi untuk tim. Saya sudah lelah. Tapi, saya yakin akan dalam kondisi bagus di pertandingan berikutnya."
0 Komentar:
Posting Komentar